ANAK MUJAIR


Waktu MOS (Masa Orientasi Siswa) di SMP Negeri Paulus, Abepura begini ada ibu guru satu yang ada tanya siswa baru dari Jawa de pu identitas.

Bu Guru: "Ko murid baru ka?"

Murid itu de jawab dengan logat jawa kental : "Iya, Mbuuu..."

Bu Guru: "Pindah dari mana?"

Murid: "Dari Bantul, Bu.."

Bu Guru: "Ko nama siapa?"

Murid: "DEMITRI SAKLITUNOV."

Bu Guru: "behh.. mantap skali... Ko lahir di Rusia ka?"

Murid: "Ndak bu, saya kelahiran Bantul, Buu."

Bu Guru: "Ko bapa dubes ka?"

Murid: "Bukan bu, bapak saya tukang Ojek.."

Bu Guru: "Baru ko pu ibu?"

Murid: "Penjual jamu gendong.."

Bu Guru su mulai bingung : "Ko bapa pu nama?"

Murid: "Triyono."

Bu Guru: "Ko pu Ibu?"

Murid: "Sademi."

Bu Guru muka lain langsung, karna de pu tebakan salah, baru ibu bilang dia lagi.

Ibu guru : "Tapi ko nama kaya orang eropa... bagemana tu?"

Murid: "Singkatan nama orang tua Bu, saDEMI dan TRIyono jadi DEMITRI.."

Bu Guru: "Owh..Terus... SAKLITUNOV?"

Murid: "Saya lahir SAbtu KLIwon TUjuh NOVember."

Bu Guru: "Ckckckckc.... Dasar Anak MUJAIR...."

Murid: "Lho Bu, kok saya dibilang MUJAIR...?"

Bu Guru: "Iyo tooo..., ko tu kan anak MUka JAwa Identitas Rusia.."




 

Disampaikan oleh Kombrof

Penyangkalan / Disclaimer : Dengan mengunjungi, membaca dan berkomentar di website ini (www.mob.papua.us), Anda telah setuju untuk menganggap semua kisah yang ditulis di website ini merupakan rekayasa tanpa sengaja yang bertujuan hanya untuk hiburan semata.